Cara transaksi bitcoin adalah salah satu keterampilan yang harus dikuasai oleh pelaku cryptocurrency. Tentu saja sebelum bertransaksi, Anda harus memahami dulu penyimpanan bitcoin, yang disebut dengan dompet bitcoin.
Pentingnya Penyimpanan Bitcoin dalam Transaksi Bitcoin
Terdapat beberapa macam dompet bitcoin yang berperan dalam transaksi bitcoin.
Hot Walet
Hot wallet adalah jenis dompet bitcoin yang selalu terhubung ke internet. Contohnya adalah dompet desktop dan dompet seluler.
Cold Wallet
Sebaliknya dengan cold wallet. Jenis dompet ini tidak terhubung dengan jaringan internet. Cold wallet dibarengi dengan perangkat kera yang berisi chip khusus untuk menyimpan kunci dengan aman. Contoh dompet berperangkat kerasa adalah Trezor dan Ledger Nano.
Bursa Kripto
Jika Anda sebagai pemula tidak nyaman untuk mengelola dompet koin, maka Anda dapat menitipkannya pada bursa kripto. Bursa kripto memberikan jaminan keamanan dan kenyaman bagi Anda yang masih belum fasih mengelola bitcoin.
Cara Transaksi Bitcoin
Transaksi Bitcoin
Jika Anda ingin melakukan transaksi bitcoin, maka Anda harus mengetahui alamat dompet penerima dan kemudian memasukan sejumlah bitcoin yang diinginkan. Setelah menyetujui transaksi, maka perangkat lunak dompet akan menandatangani permintaan transaksi dengan kunci pribadi dan menyiarkan transaksi tersebut ke jaringan blockchain bitcoin.
Tunggulah sampai penambang memprosesnya dengan cara memverifikasi tanda tangan digital Anda. Setelah valid, maka transaksi yang Anda lakukan akan dimasukkan ke dalam blok.Setelah itu, penambang akan mengerjakan bukti kerja sebagai jaminan bahwa jaringan Bitcoin aman dan bebas. Setelah selesai, maka transaksi Anda akan dianggap komplit.
Biaya transaksi Bitcoin
Terdapat biaya yang dibebankan pada setiap transaksi yang dibayarkan langsung ke penambang. Besarnya biaya ini bergantung pada jumlah transaksi dan kapasita ruangan di blockchain. Karena keberadaan Bitcoin terdesentralisasi,maka biayanya berfluktuasi.
Konfirmasi transaksi Bitcoin
Konfirmasi penerimaaan dapat dilakukan setelah enam konfirmasi, karena konfirmasi bitcoin adalah jumlah blok yang ditambahkan selanjutnya ke dalam blockchain.
Anda dapat melihat status transaksi Anda di blockchain explorer dengan memeriksakan ID transaksi.
Semoga artikel ini menambah pengetahuan Anda tentang cara transaksi Bitcoin terutama bagi pemula.