Resep Kue Rotiboy Coffee Original Harum Empuk

Mendengar nama Roti Boy/ Rotiboy mungkin sudah tidak asing lagi bagi kita, sebuah outlet yang menjual kue dengan rasa yang sangat lezat. Sebelum jauh masuk ke resep dan cara membuat Rotiboy akan lebih baik bila kita mengenal dulu asal asul dari Rotiboy. Rotiboy adalah sebuah produk olahan kue yang berasal dari negeri jiran Malaysia. Didirikan oleh seorang yang bernama Hiro Tan pada tahun 1998 disebuah daerah yang bernama Bukit Mertajam, sekarang Rotiboy menjadi besar dan berkembang diseluruh cabang di berbagai Negara.

Pada mulanya Rotiboy adalah sebuah produk kue panggang rumahan yang populer di lingkungan sekitar. Rotiboy biasanya dijadikan sebagai bekal anak-anak disaat pergi ke sekolah atau juga menjadi suguhan disaat pesta perayaan ulang tahun. Berawal dari roti panggang rumahan Rotiboy sekarang menjadi sebuah kerajaan bisnis yang tumbuh dan berkembang diberbagai Negara, lebih dari 150 cabang sudah berdiri di  seluruh wilayah Asia.

Rotiboy adalah sejenis kue Bun dengan bentuk bulat sederhana dan terdapat isi dibagian dalamnya. Rotiboy mempunyai khas aroma yang sangat harum, meskipun Rotiboy mempunyai ukuran yang cukup besar namun memiliki tekstur yang crispy pada bagian luar dan lembut dibagian dalam. Rotiboy Bun pada umumnya mudah kita temukan di Bandara-bandara diseluruh wilayah Indonesia, strategi market yang cukup cerdas dengan menempatkan outlet makanan disebuah bandara dimana orang banyak singgah , datang dan pergi dalam masa yang cukup banyak.

Respon pasar Indonesia terhadap Rotiboy sangatlah postif, terbukti banyak didirikannya Bakeshoop Rotiboy yang mulai mengisi di sudut-sudut kota adalah wujud minat konsumen terhadap Rotiboy begitu besar. Menanggapi respon konsumen yang begitu besar menjadikan Rotiboy melakukan inovasi pilihan menu. Semula kita hanya mengenal Rotiboy dengan satu produk rotinya yaitu Rotiboy Coffee Original namun sekarang kita sudah dapat menikmati berbagai menu pilihan di Rotiboy. Menu baru Rotiboy diantaranya adalah Pastry Stick, Rotiboy Buttermilk, Rotiboy Chocolate dan Rotiboy Kari.

Pilihan menu variatif dari Rotiboy memberikan konsumen banyak pilihan roti. Bagi anda yang suka dengan rasa kopi dengan tingkat manis yang sedang anda dapat memilih menu Rotiboy dengan Rasa Coffee atau original, bagi yang suka dengan rasa manis dan creamy anda dapat memilih Rotiboy Buttermilk, bagi yang suka dengan manisnya coklat anda dapat memilih Rotiboy Chocolate, yang suka dengan rasa yang tidak manis dengan tekstur crispy, Rotiboy Pastry stick mungkin cocok untuk anda coba. Dan menu yang terakhir dari Rotiboy adalah Rotiboy Kari, roti dengan isi daging yang dimasak dengan bumbu kari dengan cita rasa yang sedap menjadikan Rotiboy Kari istimewa bagi para pecinta masakan kari.

Pada kesempatan kali ini kami dari ResepSedap.com akan berbagi salah satu resep menu yang bisa dibilang paling populer dan paling banyak diminati oleh para konsumen Rotiboy yaitu Rotiboy Cooffe Original. Roti citarasa kopi pada bagian topping dan isian butter yang creamy, gurih dan sedikit asin dibagian dalam menjadikan menu yang satu ini paling diminati. Dan berikut kami bagikan Resep Kue Rotiboy Coffee Original Harum Empuk khusus untuk anda semua, berikut bahan dan langkah pembuatannya.

Bahan Rotiboy :

  • 500 gr tepung terigu protein tinggi
  • 11 gr ragi instan
  • 25 gr susu bubuk
  • 2 btr telur ayam
  • 220 air
  • 75 gr salted butter
  • 1 sdt garam

Bahan Isian Rotiboy :

  • 16 gr salted butter (bai menjadi 16 bagian lalu bekukan di lemari pendingin).

Bahan Topping Rotiboy :

  • 1 sdt kopi instan
  • 175 gr unsated butter
  • 100 gr gula halus
  • 1 btr telur ayam
  • 20 gr susu bubuk
  • 75 gr tepung terigu low protein
  • ¼ sdt esense coffenoir

Cara Membuat Rotiboy Coffee Original Harum Dan Empuk

  • Langkah pertama yang harus anda lakukan adalah mencampurkan seluruh bahan Roti untuk Rotiboy yaitu tepung terigu, telur,ragi instan, susu bubuk dan air kedalam wadah dan menguleninya hingga menjadi adonan yang kalis. Setelah kalis tambahkan salted butter dan garam lalu uleni kembali hingga kalis.
  • Setelah adonan kalis diamkan selama 30 menit, selanjutnya timbang adonan dengan masing-masing ukuran berat 60 gr lalu bentuk pipih dan beri isi salted buuter yang sudah di bekukan lalu bentuk bulat. Diamkan adonan yang sudah di isi dengan salted butter selama 45 menit.
  • Langkah ketiga adalah membuat toping, kocok mentega bersama dengan gula halus dan kopi instan, selanjutnya masukkan seluruh bahan topping terkecuali asense coffenor. Kocok hingga lembut kemudian baru tambahkan esense kedalam adonan topping.
  • Setelah adonan toping selesai dibuat masukkan kedalam plastik segitiga dengan lobang pada bagian ujungnya kemudian semprotan pada bagian atas adonan kue dengan alur melingkar.
  • Setelah semua selesai masukkan Rotiboy kedalam oven dan panggang selama 15 menit dengan suhu 160 derajat hingga kue benar-benar matang.
  • Setelah matang keluarkan kue dan biarkan dingin dalam suhu ruangan.
  • Rotiboy Coffe Orginal siap untuk disajikan.

Bagi anda yang ingin mempraktekkan Resep Kue Rotiboy Coffee Original Harum Empuk anda dapat mendapatkan seluruh bahan-bahan kue tersebut dengan mudah di toko yang khusus menjual bahan resep kue dan masakan. Bagi anda yang baru pertama kali membuat Rotiboy akan dengan mudah dan mendapatkan hasil yang sempurna bila bahan yang anda siapkan lengkap dan langkah-langkah anda ikuti dengan benar.

Demikian Resep Kue Rotiboy Coffee Original Harum Empuk yang dapat kami bagikan kepada anda pada kesempatan kali ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published.